annabanews.com, Rembang – Pada tanggal 2 Juli 2024, Dinas Sosial Perlindungan Perempuan dan Anak (DinsosPPKB) Kabupaten Rembang melakukan Monitoring Evaluasi kepada seluruh LKSA di Kabupaten Rembang. Kegiatan tersebut dilakukan dengan tujuan untuk memantau perkembangan secara rutin kepada LKSA terkait administrasi seperti kelengkapan legalitas, pelayanan yang dilakukan terhadap binaan dan kegiatan yang sudah dilaksanakan sampai saat bulan Juni 2024.
Alhamdulillah, Yayasan Aswirusani – LKSA Asmaul Husna Bangkit menjadi salah satu LKSA yang akan di-Monitoring oleh DinsosPPKB. Monitoring Evaluasi ini berjalan dengan lancar yang dihadiri oleh Ketua LKSA Asmaul Husna Bangkit dan beberapa pengurus lainnya. Tim Evaluasi dari DinsosPPKB hadir sejumlah 4 orang yang melakukan pengamatan dan mengevaluasi kualitas pelayanan kepada anak binaan dari LKSA.
Menurut Ibu Maryatin, S.Sos., Kepala Bidang LINJAMDAYASOS, salah satu Tim Monitoring Evaluasi dari DinsosPPKB mengatakan bahwa, kegiatan monev ini menjadi penting untuk memastikan bahwa anak yang menjadi binaan LKSA mendapatkan perhatian, perlindungan dan pelayanan sesuai dengan hak-hak yang seharusnya diterima. “Kami ingin memastikan bahwa setiap pelayanan selalu dilakukan karena prioritas setiap LKSA adalah kesejahteraan anak-anak yang menjadi binaan. Sehingga, kegiatan ini memberikan gambaran mana saja yang perlu ditingkatkan.” Ujarnya.
Selain itu, Kusworo sebagai Ketua LKSA menyampaikan bahwa, “Kami selalu berusaha dan berkomitmen untuk terus melakukan peningkatan terhadap pelayanan kepada anak binaan.” Katanya.
Hasil dari kegiatan monitoring evaluasi ini akan digunakan sebagai dasar untuk merancang program-program perbaikan terhadap pelayanan yang lebih efektif di masa depan. (Aulia untuk Rembang)